Kepala Dinas Perpustakaan Kabupaten Magelang Bukan Sekadar Mampir ke Perpustakaan Universitas Tidar

[Rabu, 2 September 2020]. UPT Perpustakaan UNTIDAR kedatangan tamu spesial yaitu rombongan dari Perpustakaan Daerah Kabupaten Magelang. Ibu Bela Pinarsi, SH., M.M., selaku Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Magelang bersama rombongan tidak sengaja mampir ke Perpustakaan UNTIDAR.  “Sebenarnya rombongan tidak berniat main ke Perpustakaan UNTIDAR, karena kebetulan ada agenda dengan LPPM, sehingga sekalian berkunjung ke perpustakaan.” tutur ibu Bela, sapaan akrab beliau.

Dengan menerapkan protokol kesehatan ketat, rombongan tetap enjoy mampir ke perpustakan UNTIDAR walau hanya mampir sebentar saja. “Ya mumpung di sini (UNTIDAR), sekalian mampir aja ke perpustakaannya. Karena tadi pagi ada agenda dengan Kepala LPPM UNTIDAR, ingin kerjasama KKN mahasiswanya ke Perpustakaan Desa binaan kami. Eh, kok lihat-lihat dalam gedung perpustakaan UNTIDAr malah terinspirasi ingin kerjasama bikin corner seperti Bank Indonesia Corner. Terus dapat cerita proses akreditasi perpustakaan secara daring melalui aplikasi zoom. Wah gak nyangka, padahal hanya sekadar mampir, kok dapat informasi baru dan bermanfaat. Seneng deh ke sini (UNTIDAR).” jelas ibu Bela.

Pustakawan UNTIDAR pun memberikan dukungan kepada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Magelang untuk mengajak lembaga perpustakaan di kabupaten untuk mengikuti program akreditasi perpustakaan oleh Perpusnas RI. “Kami akan support perpustakaan sekolah atau perguruan tinggi lain di kabupaten untuk ikut akreditasi. Kami siap membantu dalam pendampingan pula.” tutur Ginanjar Kurniawan, Pustakawan.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *