Sejak 2017, Perpustakaan telah menjaring mahasiswa yang berminat pada bidang tertentu dengan menggelar program serangkaian lomba pada acara Pekan Promosi. Kemudian perpustakaan melakukan pembinaan melalui program kelas Tematik seperti berbagai pelatihan tentang berwirausaha pada 2018. Akhirnya selesailah pada program terakhir yaitu pengumpulan proposal Program Mahasiswa Wirausaha (PMW) pada 2019. Terpilihlah 4 proposal dari 12 pengajuan proposal. Keempat proposal tersebut diberi bantuan dana sejumlah Rp 2.000.000,- untuk kegiatan berwirausaha mereka. “Kami fokus kepada proposal yang memiliki tema literasi namun juga mampu menambah penghasilan (berwirausaha),” jelas Ibu Kepala Perpustakaan, Dr. A. Sri Haryati, M.Pd.

Berikut keempat anggota kelompok keempat proposal tersebut:

  1. Garnis Bondan Wirawan, Bondan Prakoso, Hasan Syukron, Yuninda Dewi.

Judul: Kwartet PUEBI (Permainan Edukatif Berbasis Learn Play Method) sebagai Daya Dukung Gerakan Cinta Bahasa Indonesia pada RUmah Pintar Dumpoh di Kelurahan Potrobangsan Magelang.

  1. Happy Tri Sabela, Risma Anjarsari, Nurma Yulia.

Judul: Pengembangan usaha Bimbingan Belajar Berbasis Minilibrary.

  1. Erni Rahayu, Azizah, Nico Hadist Ardiansyah.

Judul: PERKEDEL: Perpustakaan Kecil Desa sebagai Sarana Literasi Dalam Meningkatkan Minat Baca dan Wawasan Generasi Milenial di Desa Purwodadi.

  1. Ade Dhea Rensiana, Fajrin Kurnianingrum, Delya Alfina Rahmadani, Happy Tri Sabela.

Judul: Integrasi Perpustakaan Keliling Tuguran dan GEROLLAN (Getuk Roll Jalanan) sebagai Sarana Meningkatkan Literasi Siswa SD.

.

 

.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here