Ruang E-Lib Dibuka Kembali
Setelah peremajaan komputer dan kegiatan SBMPTN selesai, kini ruang E-Lib sudah bisa digunakan untuk umum kembali. Teman-teman mahasiswa dan dosen serta tendik bisa memanfaatkan fasilitas komputer dan jaringan internet lagi mulai Rabu 30 Mei 2018. Jadwal pelayanan ruang E-Lib mengikuti jam layanan UPT Perpustakaan.
Terjadi perubahan aturan menggunakan komputer, yaitu semula boleh mengakses dengan bebas tanpa batasan waktu. Kini terdapat batasan waktu tiap log in yaitu 2 jam. Berikut tata cara menggunakan komputer di ruang E-Lib=
- Pilihlah dan lihat nomor komputer.
- Mintalah pasword di meja front office dengan menyebutkan nomor komputer.
- Klik “Paket” pada layar komputer.
- Ketiklah username dengan NIM Anda dan isilah passwordnya. Klik pilihan paket sesuai nomor urut komputer Anda.
- Jangan simpan data Anda selain drive D. Karena akan hilang otomatis saat restart.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!