Pustakawan Untidar Berlatih Menulis Buku di UNS
Rabu, 17 Oktober 2018, Kemampuan menulis merupakan salah satu kemampuan berbahasa atau literasi yang bersifat produktif. Dengan menulis, seseorang mampu menyampaikan pesan yang ingin disampaikannya dengan efektif dan daya jangkau yang lebih luas. Menulis merupakan kompetensi penting bagi beragam profesi, mulai dari profesi guru, dosen bahkan seorang pustakawan pun dituntut untuk dapat menuangkan ide pemikirannya melalui tulisan.
UPT Perpustakaan Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menggelar Pelatihan Penulisan Kreatif: Artikel Ilmiah, Artikel Populer dan Karya Fiksi yang diselenggarakan pada Rabu (17/10/2018) bertempat di Ruang Seminar UPT Perpustakaan UNS.
Universitas Tidar mewakilkan 3 pustakawan untuk mengikuti pelatihan tersebut. Mereka adalah Dicki Agus Nugroho, Ginanjar Kurniawan, dan Oktyas Alvi Sahara. Ketiganya memiliki minat menulis puisi dengan mentor Penulis Fiksi, Yuditeha.
Yuditeha dalam pelatihan ini menjelaskan ada beberapa cara praktis, agar kita bisa membuat cerita yang baik, dengan memperhatikan enam hal beriku ide, sudut pandang, kelogikaan cerita, tanda atau clue, alur cerita dan ending. Enam hal ini yang nantinya menjadikan cerita yang kita tuangkan dapat diterima oleh pembaca.
Hasil dari mengikuti pelatihan ini adalah akan dicetak buku Antologi Puisi dengan penulis adalah seluruh peserta yang mengikuti pelatihan, termasuk dari pustakawan Untidar.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!