Laporan Rektor Tentang Capaian Perpustakaan Untidar 2018

LAPORAN REKTOR TENTANG CAPAIAN UPT PERPUSTAKAAN

Auditorium Untidar, 2 April 2018

UPT Perpustakaan Untidar telah banyak melakukan kemajuan dengan menuju perpustakaan digital. Sesuai dengan tujuannya sebagai penunjang kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Saat ini Perpustakaan Untidar telah menggunakan sistem otomasi perpustakaan yaitu SLiMS (Senayan library management system) yang mempermudah mencari buku cetak & jurnal cetak di rak dan juga menyediakan jurnal elektronik Proquest dan buku elektronik IG Publishing yang memberi kemudahan mencari referensi bagi sivitas akademika Untidar.

Prof. Dr. Cahyo Yusuf, M.Pd., Rektor Untidar, presentasi laporan tahunan

Adanya kemajuan perpustakaan menuju ke digital tidak mengurangi minat pengunjung yang datang ke Perpustakaan Untidar, karena adanya fasilitas memadai yang tersedia. Ruangan baca yang lebih banyak dan rapi ditambah ruangan perpustakaan digital dengan adanya ruang komputer penunjang pembelajaran pengunjung (ruang E-Library). Berikut gambar peningkatan pengunjung perpustakaan dari tahun 2015-2017.

Peningkatan Pengunjung Perpustakaan Untidar 2015-2017

Pada tahun 2017 pengunjung untidar telah meningkat hingga 48.676 pengunjung dengan rata-rata per hari perpustakaan untidar dikunjungi 4.000 orang. Koleksi buku dan jurnal juga ikut meningkat dari tahun ke tahun, saat ini pun mahasiswa diwajibkan untuk mencari referensi tugas dari buku maupun jurnal.

Peningkatan Buku cetak dan Buku elektronik tahun 2015-2017

Jurnal cetak yang terdapat di Perpustakaan Untidar terdiri atas jurnal nasional yang terakreditasi berjumlah 12 dan 2 buah jurnal internasional. Sedangkan untuk jurnal elektronik yang dapat di unduh maupun diakses melalui Proquest yang saat ini telah berjumlah 6.264 publikasi. Proquest merupakan sistem langganan yang digunakan untuk dapat mengakses dan mengunduh jurnal (e-journal). Sistem ini merupakan sarana bagi sivitas akademika dalam mencari jurnal yang dibutuhkan dalam kepentingan perkuliahan, sistem ini juga dapat diakses melalui telepon seluler. Kemudahan ini membawa peningkatan di tahun 2017.

Pengakses dan Pengunduh ProQuest (E-journal) tahun 2015-2017

Sejak 2015 pengguna ProQuest diakses sebanyak 1.258  pengunjung dan meningkat menjadi 91.367 pengakses di tahun 2016. Pengakses dan Pengunduh Jurnal melalui sistem ProQuest (e-jurnal) meningkat pada tahun 2017 sebanyak 454.257 pengakses dan diunduh sebanyak 38.268 kali.

Ada pula IG Publishing (e-book) yang memudahkan mahasiswa untuk membaca buku secara online. Pembaca E-book juga mengalami peningkatan, terlihat dari grafik di bawah ini sejak tahun 2015 hingga tahun 2017, anggota Perpustakaan Untidar telah menggunakan layanan ini untuk mencari referensi atau koleksi buku elektronik. Tahun 2015 pembaca E-book Untidar sebanyak 2.168 orang dan meningkat pada tahun 2016 sebanyak 19.689 pembaca. Dengan ditambah adanya publikasi kegunakan SLiMS dan Workshop Orientasi kepada pemustaka untidar, sehingga pengguna E-book meningkat 700% menjadi 47.279 pembaca.

Pembaca E-Book di IG Publishing tahun 2015-2017

#laporancapaianperpustakaan

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *