Kunjungan Universitas 19 November (USN) Kolaka

Rektor Universitas Tidar, dua dari kanan, menyambut dengan bangga kedatangan USN Kolaka

Rektor Universitas Tidar, dua dari kanan, menyambut dengan bangga kedatangan USN Kolaka

“Kami yang pertama memiliki website dari 6 perguruan tinggi lainnya”

Presiden Republik Indonesia telah mengesahkan pendirian Universitas Tidar sebagai Perguruan Tinggi Negeri pada dua tahun lalu. Tidak hanya Untidar saja, enam perguruan tinggi lainnya memiliki nasib baik serupa. Salah satu perguruan tinggi tersebut adalah Universitas Sembilanbelas November Kolaka.

Bapak Rektor, Prof Dr Cahyo Yusuf, M.Pd, kanan, menyambut tamu dari USN Kolaka

Bapak Rektor, Prof Dr Cahyo Yusuf, M.Pd, kanan, menyambut tamu dari USN Kolaka

Hari Kamis, 20 Oktober 2016,  USN Kolaka berkunjung ke UPT Perpustakaan Untidar. Kegiatan studi Universitas yang berasal dari Sulawesi Tenggara ini langsung disambut oleh Bapak Prof Dr Cahyo Yusuf, M.Pd, Rektor Universitas Tidar.

Ibu Umi Noranah, Kepala TU USN Kolaka, kiri, berfoto dengan Ibu Dr Sri Haryati,M.Pd, Kepala Perpustakaan Untidar

Ibu Umi Noranah, Kepala TU USN Kolaka, kiri, berfoto dengan Ibu Dr Sri Haryati,M.Pd, Kepala Perpustakaan Untidar

“Mungkin kami satu-satunya perguruan tinggi dari keenam perguruan tinggi tersebut yang telah memiliki website dan dikelola secara mandiri dan dinamis. Dan kami memang sedang banyak berbenah untuk meng-online-kan katalog buku kami. Jadi teman-teman dari USN Kolaka bisa mengakses dan berinteraksi dengan kami melalui website dan email”, jelas Dr A Sri Haryati, M.Pd, Kepala Perpustakaan Untidar.

“Banyak manfaat dan banyak yang kami contoh untuk pengembangan perpustakaan kami”, tutur Ibu Umi Noranah, Kepala TU. Senada dengan ibu Umi, Ibu Suhartini selaku staf universitas, mengatakan bahwa ilmu yang diberikan oleh Kepala Perpustakaan Untidar, Dr A Sri Haryati M.Pd , menjadi oleh-oleh berharga bagi kami di USN Kolaka. Sehingga bisa diterapkan di USN Kolaka.

.

Tiga tamu mengikuti acara Sosialisasi SLiMS di auditorium pada waktu yang sama.

Tiga tamu mengikuti acara Sosialisasi SLiMS di auditorium di waktu yang sama.

.

.

Foto bareng staff USN Kolaka dengan Kepala Perpustakaan Untidar, kanan nomor dua. Bapak Puji Priyo Utomo, staff USN Kolaka, kanan

Foto bareng staff USN Kolaka dengan Kepala Perpustakaan Untidar, kanan nomor dua. Bapak Puji Priyo Utomo, staff USN Kolaka, kanan

.

Bapak Hendro Wicaksono, kanan, berbagi pengalaman kepada USN Kolaka di Perpustakan Untidar

Bapak Hendro Wicaksono, kanan, berbagi pengalaman kepada USN Kolaka di Perpustakan Untidar

.

Workshop SLiMS: Untidar Persiapkan Institutional Repository dan Open Journal System

Capture

MAGELANG – Trend Perguruan Tinggi saat ini adalah membangun Institutional Repository (IR).  IR bertujuan menyimpan dan mempublikasikan content local dari perguruan tinggi tersebut seperti karya dosen, materi kuliah, skripsi, tesis dan desertasi.

Untuk mendukung tersebut, Perpustakaan Untidar mempersiapkan diri dengan aplikasi open source bernama SLiMS (Senayan Library Management System). Rabu, 19 Oktober 2016, kami mendatangkan lead and developer SLiMS untuk mempersiapkan segalanya yang akan dibutuhkan. Sehingga kami akan lebih siap untuk mempublikasikan karya-karya dari sivitas akademika Untidar kedepan.

Selain IR, akan ada pengembangan OJS atau Open Journal System yang akan dikembangkan oleh UPT TIK Untidar, namun masih jauh dari selesai. Karena akan diperlukan persiapan dan kerjasama dengan unit lain terkait. Minimal hari ini, telah diketahui landasan dasar untuk mempersiapkan OJS tersebut.

SLiMS sendiri memiliki kelebihan yaitu telah terlisensi GPL, dan katalognya sudah standart AACR2 dan MARC. Selain itu, juga support pada katalog nasional One Search.

Pasca workshop ini, kamipun bisa ikut kontribusi dalam perbaikan menu-menu pada SLiMS yang dirasa kurang mendukung instansi masing-masing dengan mengakses www.github.com/slims/

Bagi institusi yang telah memiliki dukungan akses wifi yang kuat, bisa menggunakan fitur baru SLiMS yaitu Nayanes. Sehingga bisa meminimalisir kapasitas server. Namun bagi yang masih kesulitan stabilitas akses wifi maka bisa menggunakan pemusatan katalog senayan.

Pembicara: Hendro Wicaksono, SS.,M.Hum

Foto-foto dokumentasi.

Workshop SLiMS Untidar 2016 (4) - Copy

Ibu Dr Sri Haryati M.Pd, kanan, Kepala Perpustakaan Untidar, berdiskusi dengan Bapak Hendro Wicaksono, SS., M.Hum, kanan.

Workshop SLiMS Untidar 2016 (2) - Copy Workshop SLiMS Untidar 2016 (1) - Copy workshop slims (3) - Copy workshop slims (2) - Copy workshop slims (1) - Copy

.

Workshop SLiMS 2016

Untidar Benahi Layanan Perpustakaan – ANTARA

20160920 Antara jatengMagelang, ANTARA Jateng – Universitas Tidar Kota Magelang, Jawa Tengah, hingga Selasa terus melakukan pembenahan layanan perpustakaan guna meningkatkan kunjungan.

“Peningkatan kunjungan selama 7 bulan terakhir cukup signifikan. Capaian ini merupakan hasil kerja keras tim perpustakaan mulai dari pengembangan sistem, penambahan koleksi buku, pelayanan, hingga pengondisian perpustakaan agar menjadi lokasi yang nyaman bagi pengunjung,” kata staf Perpustakaan Untidar Kota Magelang Ginanjar Kurniawan di Magelang, Selasa.

Pihaknya ingin Perpustakaan Untidar menjadi penyedia pelayanan dan sumber referensi yang penting, terutama bagi seluruh komunitas akademik (civitas academica) Untidar.

Ia mencontohkan tentang angka kunjungan pada bulan Maret 2016 yang tercatat 181 orang, sedangkan pada minggu kedua September meningkat secara signifikan menjadi 2.029 orang.

Sejak 2014, pihaknya menerapkan slims (senayan library management system) dalam layanan perpustakaan. Hal ini ternyata efektif dalam mengatur sirkulasi koleksi buku.

Aplikasi itu, menurut dia, mempermudah sistem manajemen Perpustakaan Untidar, antara lain, terkait dengan manajemen keanggotaan, inventarisasi koleksi, laporan dan statistik, serta pengelolaan terbitan berkala.

Aplikasi itu disediakan dalam berbagai bahasa, yaitu Indonesia, Inggris, Spanyol, Arab, dan Jerman. Pengunjung perpustakaan, melalui aplikasi itu, dapat mencari judul buku dan mengecek ketersediaan buku secara dalam jaringan.

Pencarian judul dan pengecekan buku di Perpustakaan Untidar hingga saat ini masih terbatas secara lokal kampus dan jam kerja kantor.
maintenace
Koleksi buku di Perpustakaan Untidar hingga saat ini, terdiri atas buku teks cetak 11.731 judul dan buku teks elektronik 55.521 judul, jurnal ilmiah nasional terakreditasi 12 judul dengan jumlah kopian 70 eksemplar, jurnal internasional cetak dua eksemplar dan elektronik 6.282 judul serta “prosiding” cetak lima eksemplar dan elektronik 81 judul dengan jumlah kopian 10 eksemplar.

“Kami membuat perpustakaan untuk senyaman mungkin mereka yang hendak membaca di sini, mengerjakan tugas, berdiskusi, atau bahkan bersantai sambil menunggu jam kuliah,” kata Ginanjar.

Pihaknya juga sedang mengusahakan pendingin ruangan perpustakaan yang memadai dan menambah koleksi buku internasional guna memenuhi kebutuhan bacaan, terutama komunitas akademik Untidar.

Editor: M Hari Atmoko, Sumber: Antara Jateng & Jateng Antara

Perpustakaan Untidar di media Republika, klik di sini Republika

.

.

SEGERA! Workshop Sistem Penelusuran Jurnal Online dan Buku Cetak

untidar slims proquestUPT Perpustakaan Untidar memiliki target rutinitas setiap tahunnya. Salah satunya adalah pendidikan pemakai. Kali ini, kami akan mensosialisasikan sistem informasi yang telah kami otomasikan yaitu menggunakan SLiMS (Senayan Library Management System). Kami menyediakan OPAC (Online Public Access Catalog) untuk menelusur koleksi buku yang kami miliki. OPAC ini bisa diakses melalui jaringan lokal untidar pada jam kerja saja. Sehingga dosen, mahasiswa, dan tenaga kependidikan bisa mencari dahulu ketersediaan buku melalui smartphone atau Personal masing-masing, sebelum meminjamnya.

Selain itu, tidak kalah pentingnya adalah mengenalkan cara menelusur Jurnal Online ProQuest dan E-Book IG-Publishing yang telah kami langgan. Menurut survey kami, masih banyak sivitas akademika yang masih kesulitan cara mengakses jurnal dan e-book secara benar sesuai yang diharapkan. Jurnal dan E-Book ini hanya bisa diakses lokal untidar namun bisa dibuka 24 jam setiap hari. Sabtu minggu pun tetap bisa diakses.

Oleh karena itu, UPT Perpustakaan Untidar menyelenggarakan Workshop dan Sosialisasi Sistem Informasi Perpustakaan dan Jurnal Online & E-Book. Kegiatan ini untuk mendukung visi universitas yaitu pengembangan dan persiapan mencetak alumni yang memiliki wawasan wirausaha dan berbasis riset.

untidar slimsAcara ini menghadirkan:

Pembicara: 1. Hendro Wicaksono SS, M.Hum, Developer SLiMS (Senayan Library Management System). 2. Dwi Janto Suandaru, Vendor Jurnal ProQuest dan E-Book IG-Publishing Untidar.

Moderator: Theresia Pinaka Ratna Ninghapsari M.Pd  (Akademisi FKIP Untidar)

Waktu Pelaksanaan: Rabu – Jumat, 19 – 21 Oktober 2016

Pukul: 07.00 – 16.00 WIB

Tempat: UPT Perpustakaan dan Auditorium Universitas Tidar

Materi:(belum tersedia).

Peserta: hanya yang mendapatkan undangan.

Silahkan menikmati layanan kami dengan klik di sini:

  1. OPAC SLiMS (lokal). OPAC SLiMS (Online).
  2. Jurnal ProQuest.
  3. E-Book IG-Publishing.

Tutorial mengakses SLiMS: (belum tersedia),

Tutorial mengakses jurnal ProQuest (UB): Tutorial ProQuest,

Tutorial Aktivasi IG-Publishing: (belum tersedia) ,

Tenaga Perpustakaan Mengikuti Bibliotherapy pada Pola Pengasuhan Anak

pembukaan seminar oleh kepala UPT Perpustakaan UMMgl

pembukaan seminar oleh kepala UPT Perpustakaan UMMgl

Bibliotherapy adalah terapi dengan menggunakan buku atau bacaan, untuk membantu memecahkan masalah dan sebagai penyembuh. Pada era teknologi informasi ini banyak problem sosial sehingga interaksi sosial semakin terkikis. Selain itu, orang tua juga sering melakukan kesalahan dalam pengasuhan anak, misalnya berbohong kepada anak, memberikan label kepada anak, mengancam anak, dan memfokuskan anak pada duniawi. Dalam hal ini, bibliotherapy dapat digunakan untuk membantu anak meningkatkan nilai-nilai moral dan sikap, juga sebagai teknik kreatif dalam konseling untuk membantu anak menyelesaikan masalah yang dihadapi. Penyelesaian masalah anak perlu disesuaikan dengan tahap perkembangannya, yaitu masa bermain, masa berpikir operasional konkrit, berinteraksi dalam kelompok, masa kreatif, berorientasi pada permainan imajinatif, dan emosi.

bapak wiji saat menyampaikan materi

bapak wiji saat menyampaikan materi

Pada sabtu 1 Oktober 2016, UPT Perpustakaan Untidar mengirimkan perwakilan sebagai peserta yaitu Pramita Noor Hidayah, untuk mengikuti seminar yang diselenggarakan oleh UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Magelang dengan tema “Seni Mengemas Pola Pengasuhan Anak dengan Pendekatan Bibliotherapy”. Pembicara pada seminar tersebut adalah Ibu Riana Mashar dari PG Paud FKIP Universitas Muhammadiyah Magelang dan Bapak Wiji Suwarno dari UPT Perpustakaan IAIN Salatiga. “Cerita atau bibliotherapy berdampak luar biasa. Cerita yang menarik akan menjadi long term memory, tetapi buku teks hanya akan disimpan di short term memory. Cerita pengandaian sangat efektif untuk membentuk kepribadian anak,” ujar Ibu Riana saat memberikan materi di seminar.

ibu riana saat menyampaikan materi

ibu riana saat menyampaikan materi

Ada beberapa tahap bibliotherapy, yaitu identifikasi, katarsis atau meluapkan emosi, dan pemahaman. Ibu Riana memberikan tips agar anak mau membaca, yakni modeling, pembiasaan, dan menjadikan buku sebagai sesuatu yang berharga. Bapak Wiji juga memberikan tips agar anak tidak cepat bosan saat membaca, yaitu update buku, menceritakan isi buku kepada anak, dan memilih buku sesuai dengan usia pembaca. Selain memberikan tips agar tidak cepat bosan, Bapak Wiji juga memberikan menyampaikan skill yang harus dikuasai oleh pustakawan untuk bisa mencari bibliotherapist yaitu mengetahui kebutuhan user, memilih buku yang akan dibaca, dan komunikatif. “”Karena membaca buku bisa mempengaruhi pemikiran dan jiwa,” kata Bapak Wiji.

Tutorial Akses 30 Jurnal dari Perpustakaan Nasional

Sejumlah 30 jurnal bisa Anda akses secara cuma-cuma

Sejumlah 30 jurnal bisa Anda akses secara cuma-cuma

Untuk memenuhi kebutuhan pemustaka (sivitas akademika) Universitas Tidar, kami memberikan informasi cara mengakses jurnal dan perpustakaan digital online seperti e-book, dan karya-karya referensi online lainnya yang dilanggan oleh Perpustakaan Nasional.

Perpusnas menyediakan Layanan e-Resources yang bisa diakses secara gratis dimanapun Anda berada dan kapanpun yang Anda inginkan. Jadi segera manfaatkan kesempatan ini.

Langkah mendapatkan akses:

  1. Jika Anda sudah menjadi anggota online Perpusnas, silahkan mengetikkan nomor anggota, password, dan mengklik tombol Login untuk masuk ke dalam portal layanan e-Resources Perpusnas pada link berikut: E-Resources Perpusnas*1. Apabila Anda baru pertama kali mengakses E-Resources, kami menyarankan kepada Anda untuk mempelajari petunjuk atau panduan penggunaan pada link berikut: Panduan E-Resources Perpusnas*2.
  2. Apabila Anda belum menjadi anggota online Perpusnas, silahkan melakukan pendaftaran dengan klik menu “DAFTAR” pada link berikut: Keanggotaan Online Perpusnas*3. Ikutilah petunjuknya. Maka akan muncul persyaratan menjadi anggota*4. Setelah Anda bersedia memenuhi syarat tersebut, lalu klik “LANJUTKAN PENDAFTARAN” sehingga Anda dipersilahkan mengisi data identitas diri*5. Selamat Anda menjadi Anggota Online Perpusnas(*6). Kami memberikan saran untuk mencatat dan back up data nomor anggota, karena Anda tidak akan mendapatkan pemberitahuan melalui email.
  3. Apabila Anda belum menjadi anggota online Perpusnas namun pernah mendaftar secara manual / konvensional dengan dibuktikan kartu anggota Perpusnas. Maka Anda hanya mengetikan nomor anggota sesuai tertera pada kartu dan mengisikan pasword sesuai keinginan Anda, dengan masuk pada link berikut: Aktifasi Ulang Anggota Online Perpusnas*7.

Lampiran-lampiran=

*1. Tampilan Beranda Masuk Layanan e-resources.perpusnas.go.id

*1. Tampilan Beranda Masuk Layanan e-resources.perpusnas.go.id

*2. Tampilan Panduan atau Petunjuk Penggunaan e-resources.perpusnas.go.id

*2. Tampilan Panduan atau Petunjuk Penggunaan e-resources.perpusnas.go.id

*3. Tampilan Pendaftaran Anggota Online e-resources.perpusnas.go.id

*3. Tampilan Pendaftaran Anggota Online e-resources.perpusnas.go.id

*4. Tampilan Syarat Menjadi Anggota Online e-resources.perpusnas.go.id

*4. Tampilan Syarat Menjadi Anggota Online e-resources.perpusnas.go.id

*5. Tampilan Mengisi Data Identitas Diri Calon Anggota Online e-resources.perpusnas.go.id. BERIKANLAH tanda centang pada pilihan paling bawah untuk memunculkan tombol "Daftar".

*5. Tampilan Mengisi Data Identitas Diri Calon Anggota Online e-resources.perpusnas.go.id. BERIKANLAH tanda centang pada pilihan paling bawah untuk memunculkan tombol “Daftar”.

*6. Tampilan Tanda Berhasil Mendapatkan Nomor Anggota Online e-resources.perpusnas.go.id. KAMI SARANKAN KEPADA ANDA UNTUK MENCATAT DAN BACK UP DATA NOMOR ANGGOTA INI, karena tidak mendapatkan pemberitahuan melalui email.

*6. Tampilan Tanda Berhasil Mendapatkan Nomor Anggota Online e-resources.perpusnas.go.id. KAMI SARANKAN KEPADA ANDA UNTUK MENCATAT DAN BACK UP DATA NOMOR ANGGOTA INI, karena tidak mendapatkan pemberitahuan melalui email.

*7. Tampilan Aktifasi Ulang Pemilik Kartu Anggota Perpusnas untuk Menjadi Anggota Online e-resources.perpusnas.go.id

*7. Tampilan Aktifasi Ulang Pemilik Kartu Anggota Perpusnas untuk Menjadi Anggota Online e-resources.perpusnas.go.id

*8. Tampilan Tanda Berhasil Aktifasi Ulang Pemilik Kartu Anggota Perpusnas untuk Menjadi Anggota Online e-resources.perpusnas.go.id

*8. Tampilan Tanda Berhasil Aktifasi Ulang Pemilik Kartu Anggota Perpusnas untuk Menjadi Anggota Online e-resources.perpusnas.go.id

*9. Tampilan Anggota Online Perpusnas Bisa Mengakses Sejarah Peminjaman Buku

*9. Tampilan Anggota Online Perpusnas Bisa Mengakses Sejarah Peminjaman Buku

 

Jika ada pertanyaan / saran / keluhan terkait layanan koleksi e-Resources ini silahkan disampaikan melalui alamat email layanan_eresources@pnri.go.id dengan menyebutkan Nama dan nomor anggota, atau menghubungi Call Center Jasa Layanan Perpusnas di nomor 0800-1-737787.

#jurnalbahasainggris

Kritik untuk Perpustakaan Untidar #2

pemustaka untidar memanfaatkan layanan koleksi skripsi

pemustaka untidar memanfaatkan layanan koleksi skripsi

UPT Perpustakaan Untidar menyediakan kotak saran dan kritik lho bagi pemustaka (mahasiswa, dosen dan staff kependidikan) di gedung perpustakaan untuk perbaikan pelayanan UPT Perpustakaan. Anda juga bisa memberikan kritik dan saran secara online pada menu KOTAK SARAN (mohon maaf belum tersedia).

Setiap dua pekan sekali di tahun 2016 ini, tercatat ada beberapa masukan dari pengunjung perpustakaan yang datanya dirahasiakan demi kenyamanan penulis. Berikut saran dan kritik bulan september 2016 yang berhasil dirangkum dan kami beri tanggapan sehingga menjadi perbaikan bagi universitas pada umumnya dan perpustakaan pada khususnya. Saran dan Kritik pada bulan Agustus 2016 bisa dilihat klik disini: Kritik untuk Perpustakaan Untidar #1.

.

SARAN dan KRITIK Pemustaka

TANGGAPAN Staf Perpustakaan

Arif*h Imt*h*n*, Fakultas Ekonomi, 5E5684**, iNViTE ya! Jomblo nih! Omigooottttt, ini apa? #maaf admin kasih sensor
 
Buku pertanian dilengkapin ya Pak, Tentang Budidaya Tanaman, Terimakasih ^_^ Wah sip
Minta Buku Karangan Hamka Hamza Judulnya yang apa ni?
Buku2 Teknik Elektro kurang lengkap. Mohon u/ dilengkapi mengingat Teknik Elektro itu tidak mudah OKE brother
Bukunya yang tentang praktik kuliah diperbaharui ??? Praktik kuliah ? apa ya itu
 
Please lengkapi koleksi buku metodologi penelitian kualitatif yang terbaru
Mohon ditambahin koleksi buku yang lebih ke karangan bebas atau opini mengenai politik dll. Karena saya di FISIP butuh lebih banyak wawasan mengenai analisis-analisis di luar teori.

 

Saya lihat, di peprus belum memiliki buku mengenai psikologi kriminal. Mohon diadakan.

Ok psikologi criminal akan dicarikan, sista…..
 
Mohon untuk merubah kebijakan waktu peminjaman agar lebih lama dan jumlah maksimal buku yang dipinjam ditambah hingga 5 buku. Siap, kami tampung sarannya.
 
Perpustakaan masih panas, butuh AC Makasih sarannya, akan kami ajukan ke pengadaan
 
Fasilitas seperti AC mohon dipertimbangkan untuk menunjang kenyamanan pengunjung ^.^   ^.^   ^.^ Makasih sarannya
 

ttd 1 Oktober 2016,

mahasiswa untidar

mahasiswa untidar

Catatan Pinggir.

 

SARAN dan KRITIK

 

TANGGAPAN

Pinjam buku maksimal jangan 2 saja. Kan kasihan anak yang butuh buku banyak dalam satu mata kuliah Kami tampung sarannya, bro
Kata kunci penelusuran buku bikin lebih spesifik lagi, karena kata kuncinya “teknik” tapi yang muncul buku ekonomi Ah iya kah,,,, memang begitu, Karen pengelompokan buku berdasarkan subyek. Kami akan memperbaikinya.
Minta buku berjudul Ekonomi Pembangunan karya Sastono Sukirno & berjudul Ekonomi Moneter karya Nopirin. Yang edisi terbaru. Wah lengkap. Cetakan tahun keberapa nih
Bukunya kurang lengkap. Saya butuh buku Penyuluhan Pertanian versi A.W Van Den dan H.S Hawkins. Siap grak
Mohon untuk merapikan buku dan menambah buku lagi Buku akan kami rapikan setelah dan sebelum jam kerja, sista
Tambahin bukunya ^_^ biar semakin lengkap. Saya ingin Buku tentang wawasan dunia. Waw, tahun depan akan kami adakan
Minta buku berjudul Sunset Bersama Rosie, Pengarang Tere Liye. sip
Tambah referensi buku-buku. Kasih komputer dong untuk akses bagi mahasiswa. Akan kami tampung ide komputernya
Lengkapi buku-bukunya terutama buku yang sedang hits, tp jangan wifi nya suka lelet -_- Sip sip sip
Ayo dong novel-novel barunya. Hehe. ok
Mohon menambah jurnal tercetak terbaru tentang penelitian alam. Mohon untuk meja sisi barat diperbaiki dan disediakan stopkontak lebih banyak lagi. Mohon kebersihan rak buku dan buku diperhatikan tidak berdebu. Jurnal sedang kami olah , dan akan kami layankan awal tahun ini.
To: petugas perpustakaan, pustakawan, yang baik.

Di-update lagi buku-bukunya soalnya buku-buku di sini kebayakan terbitan tahun 90-1n, thanks!

Hoho siap bro
Perpus itu panas. Panas itu perpus. Jadi kalau bisa ada AC. Biar dingin konsentrasi baca. Pisss. Sudah kami ajukan ke univ, berdoa semoga bisa dibelanjakan.
AC- Air Conditioner. Perpustakaan panas kurang pendingin Huum
Wah panas panas panas. AC nya mana mas? Huum
AC mana? Biar tidak panas. Huum
LEMOT. Wifinya suka lelet. Bukunya dilengkapi lagi ya!! Kami koordinasi dengan TIK puskom ea
Jadikan membaca sebagai budaya & kebiasaan, itu quote ku lho. Tapi wifi lemot nih, lama. Huum
Mau pinjam buku jadi galau ^^ pilih buku atau KTM ya v_v Huum
Pas istirahat kuliah. Malah tutup 😀 Ide bagus, kami usulkan ke pimpinan
Tolong dong kalau hari sabtu dan minggu tetap buka Ide bagus, kami usulkan ke pimpinan

 

Ttd, 1 November 2016

.

.

Tutorial Akses Jurnal Elektronik Kemenristekdikti

Kepada Dosen Untidar. Dapatkan informasi akses jurnal elektronik ProQuest & Cengage, di bidang ilmu Ekonomi, Pendidikan, Sosial, Humanoria, Seni bagi perguruan tinggi di bawah kementerian Ristekdikti.

Untuk penelurusan, klik pranala di sini: http://ristekdikti.summon.serialssolutions.com/#!/.

Selamat menikmati.

#jurnalbahasainggris

Bandung: Tempat Kami Belajar Digital Library

Staf Perpustakaan Untidar Belajar dan Praktek di Pengolahan Perpustakaan ITB dan UPI Bandung

Staf Perpustakaan Untidar Belajar dan Praktek di Pengolahan Perpustakaan ITB dan UPI Bandung

Bandung, merupakan kota metropolitan sekaligus kota terbesar ketiga di Indonesia. Kota ini memiliki sejarah penting berdirinya perguruan tinggi teknik pertama di Indonesia yang sekarang bernama Institut Teknologi Bandung (ITB).

 

Sejak tahun 2015, Bandung mendapatkan predikat sebagai kota Kreatif dari UNESCO. Memang pantas, Teknologi Informasi menjadi salah satu indikatornya. Pesatnya kemajuan teknologi informasi di Kota Bandung membuat kami ingin belajar tentang Digital Library di dua perguruan tinggi negeri ternama yaitu Institut Teknologi Bandung dan Universitas Pendidikan Indonesia di Bandung.

Perpustakaan Untidar Disambut oleh Perpustakaan ITB Bandung

Perpustakaan Untidar Disambut oleh Staf Perpustakaan ITB Bandung, Bapak Yuka, Ibu Alis, dan staf lain.

 

Kegiatan studi (belajar) ke Perpustakaan Perguruan Tinggi lain adalah kegiatan yang sangat bermanfaat untuk menambah pengalaman dan wawasan pengelolaan Perpustakaan Universitas Tidar. Dengan kegiatan studi yang kami selenggarakan pada 22-25 September 2016 ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas layanan perpustakaan kepada mahasiswa dan dosen di era Net Generation.

Foto Bersama Staf Perpustakaan Untidar dengan Jajaran Staf Perpustakaan ITB Bandung

Foto Bersama Staf Perpustakaan Untidar dengan Jajaran Staf Perpustakaan ITB Bandung

Perpustakaan ITB dan Perpustakaan UPI memiliki pengelolaan Digital Library yang bagus dan memiliki development program yang baik di bidang otomasi dan pengembangan koleksi.

Kepala Perpustakaan Untidar, kiri, menyerahkan kenang-kenangan kepada Perpustakaan ITB Bandung

Kepala Perpustakaan Untidar, kiri, menyerahkan kenang-kenangan kepada Perpustakaan ITB Bandung

Selama proses studi ke Perpustakaan Institut Teknologi Bandung, kami memperoleh ilmu dasar perpustakaan berbasis sentralisasi dan ilmu pengelolaan koleksi digital yang mendukung universitas berbudaya riset dan ipteks. Sedangkan di saat belajar di Perpustakaan Universitas Pendidikan Indonesia, kami memperoleh ilmu pengelolaan dan pelayanan koleksi serta digital library; dan ilmu menjalin komunikasi dengan pemangku kebijakan universitas.

Penandatanganan Kerjasama antara Perpustakaan Untidar dengan Perpustakaan UPI Bandung tentang Digital Library dan Pengembangan Koleksi.

Penandatanganan Kerjasama antara Perpustakaan Untidar, Ibu Dr A Sri Haryati M.Pd, kanan, dengan Perpustakaan UPI Bandung, Bapak Dr Doddy Rusmono MLIS, kiri, tentang Digital Library dan Pengembangan Koleksi.

Selain itu, hasil dari studi kami adalah terjalinnya kerjasama (MoU) antara Perpustakaan Untidar dengan Perpustakaan UPI Bandung di bidang Digital Library dan Pengembangan Koleksi selama 3 (tiga) tahun ke depan.

Perpustakaan Untidar Disambut oleh Perpustakaan UPI Bandung

Perpustakaan Untidar Disambut oleh Staf Perpustakaan UPI Bandung, Hada Hidayat Margana, M.I.Kom, Damayanty, M.I.Kom, Euis Rosinar, MLIS, Santi Santika, S.Sos, Sari Hermawan, S.Pd, Dr Doddy Rusmono, MLIS.

Foto Bersama Staf Perpustakaan Untidar dengan Jajaran Staf Perpustakaan UPI Bandung

Foto Bersama Staf Perpustakaan Untidar dengan Jajaran Staf Perpustakaan UPI Bandung

Staf Perpustakaan Untidar Belajar dan Praktek di Pengolahan Perpustakaan ITB dan UPI Bandung

Staf Perpustakaan Untidar Belajar dan Praktek di Pengolahan Perpustakaan ITB dan UPI Bandung

UPT PERPUSTAKAAN MEMILIKI KOLEKSI KHUSUS BOROBUDUR

MAGELANG –  Candi Borobudur merupakan candi Buddha terbesar di dunia, Dibangun pada masa dinasti wangsa syailendra sekitar tahun 800an masehi. Borobudur sebagai salah satu warisan dunia, ditetapkan dalam World Herritage List nomor 592 tahun 1991 oleh UNESCO. Sebagai masyarakat Indonesia Khususnya Magelang harusnya kita patut berbangga dan wajib untuk melestarikanya.

Universitas Tidar adalah Universitas Negeri yang berdomisili di Magelang, oleh karena itu Universitas Tidar melelui UPT Perpustakaan juga wajib untuk berkontribusi dalam melestarikan koleksi yang berhubungan dengan Borobudur. UPT Perpustakaan Universitas Tidar pada tahun 2015 mendapat hibah dari Balai Konservasi Borobudur yang berupa Journal ,Proceeding dan buku

contoh proceeding tentang borobudur

contoh proceeding tentang borobudur

Perpustakaan universitas Tidar berusaha untuk selalu menjalin kerjasama dengan Balai Konservasi Borobudur , supaya kita tetap bisa mendapatkan Hibah buku maupun koleksi yang berhubungan dengan Candi Borobudur. Buku maupun koleksi yang berhubungan dengan Borobudur tersebut tidak diperjual belikan oleh Balai Konservasi Borobudur sehingga koleksi ini akan menjadi koleksi yang sangan eksklusif.

Perpustakaan Universitas Tidar sangat berhasrat untuk melengkapai koleksi tentang local content , karena kalau bukan kita semua yang melestarikan sumber pengetahuan/informasi yang asli dihasilkan oleh suatu daerah (Local content) kekayaan tersebut akan segera hilang.

Contoh Koleksi Journal tentang Borobudur

Contoh Koleksi Journal tentang Borobudur

Perpustakaan Universitas Tidar juga Membuka diri untuk dijadikan tempat Riset mengenai Borobudur yang akan dilakukan oleh civitas akademika Untidar. semoga koleksi kami mengenai Borobudur juga semakin lengkap sehingga akan semakin menunjang data yang dibutuhkan oleh seluruh civitas akademika yang akan meneliti tentang Borobudur.

Dengan semakin banyaknya civitas akademika yang melakukan penelitian tentang Borobudur, semoga semakin memperkenalkan Borobudur tidak hanya kepada dunia Internasional tetapi yang paling utama adalah supaya generasi penerus bangsa kelak tidak lupa untuk ikut menjaga Candi Borobudur.

Contoh buku tentang borobudur

Contoh buku tentang borobudur

Daftar Pustaka

Borobudur

Borobudur warisan dunia