Pilih Perpustakaan, Mahasiswa Sinau Bareng Nulis Karya Tulis

Sabtu, 12 Oktober 2019 pukul 08.00 WIB bertempat di Lantai 2 Perpustakaan Universitas Tidar telah diadakan Sinau Bareng Karya Tulis Ilmiah yang dihadiri oleh 26 peserta dari berbagai fakultas. Acara ini dilaksanakan oleh HIMADIKTAR yang mana acara ini merupakan salah satu program kerja dari divisi pengembangan minat dan bakat. Acara ini diisi oleh Saudara Rastono dan Saudari Husnul Khoiriyah dengan materi yang disampaikan tentang (1) Pengertian Karya Tulis Ilmiah, (2) Prosedur Pembuatan Karya Tulis Ilmiah dan (3) Motivasi Menulis.

 

Pustakawan Ikut Pelatihan Integrasi RAMA Repository Dikti

Dalam rangka meningkatkan kuantitas dan kualitas publikasi ilmiah yang beretika dan berintegritas, Direktorat Pengelolaan Kekayaan Intelektual, Direktorat Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan bekerja sama dengan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta menyelenggarakan Sosialisasi RAMA Repository dan ANJANI pada 9-10 Oktober 2019 di Hotel Harper Mangkubumi Yogyakarta.

Perwakilan dari UPT Perpustakaan Untidar adalah Bapak Oktyas Alvi Sahara, menurut beliau perlu terintegrasinya database repositori tugas akhir Perpustakaan Untidar dengan RAMA Repository Dikti yang merupakan repositori (pusat terkumpulnya) laporan penelitian berupa skripsi, tugas akhir, laporan kerja praktek, proyek mahasiswa, tesis dan disertasi. “Akhir tahun ini kami akan mengundang tim ahli untuk meningkatkan kualitas sistem repositori Perpustakaan Untidar yang bernama SLiMS supaya bisa terintegrasi dengan Dikti.” terang Tyas, sapaan beliau.

Dengan mengintegrasikan repositori Perpustakaan Untidar maka akan mampu menghindari duplikasi dan plagiarism hasil penelitian luar Untidar. “Untuk langkah selanjutnya adalah perlu mengisi formulir yang disetujui Bapak Rektor terlebih dahulu.” tandas Tyas.

Pilih Perpustakaan, Peserta Pra Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar Digembleng

Lembaga Pers Mahasiswa (LPM)  Mata Universitas Tidar (Untidar)  menggelar kegiatan Pra Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar (Pra PJTD) pada Sabtu (5 Oktober 2019). Kegiatan ini bersifat wajib bagi calon anggota magang LPM Mata. Acara yang berlangsung mulai pukul 07.00 sampai 14.00 WIB ini diikuti oleh 56 peserta.

Kegiatan Pra PJTD berlangsung selama dua hari. Hari pertama diisi dengan memberikan pelatihan kepada calon anggota magang terkait materi Lay Out dan Fotografi & Videografi. Materi Lay Out disampaikan oleh Adi Setiawan di Gedung Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, sedangkan materi fotografi dan videografi disampaikan oleh Ahmad Choirul di lantai dua Perpustakaan Untidar.

Acara ini dimulai pukul 07.00, seluruh peserta berkumpul di lapangan tenis untuk registrasi. Setelah itu, ada pembukaan dan sambutan dari Pimpinan Umum LPM Mata. Usai sambutan, peserta dibagi menjadi dua kelompok. Kelompok satu terlebih dahulu ke lantai dua perpustakaan untuk mendapatkan materi fotografi dan videografi.  Untuk kelompok dua, menuju gedung FISIP untuk menerima materi layout. Setelah dua jam, atau tepatnya pukul 10.00, peserta yang sebelumnya sudah mendapat materi fotografi dan videografi beranjak menuju gedung FISIP untuk mendapatkan materi layout, begitu juga sebaliknya.

Usai penyampaian materi, seluruh peserta menjalankan ibadah sholat dzuhur, kemudian makan siang bersama. Sebelum penutupan, terdapat sepatah dua patah kata dari Fajar, Sekretaris Jendral Perhimpunan Pers Mahasiswa Indonesia (PPMI) DK Kedu.

Diharapkan, dengan adanya Pra PJTD dapat menjadi pengenalan dan memberikan pandangan bagi seluruh calon anggota magang LPM Mata untuk PJTD yang akan dilaksanakan 25-27 Oktober 2019 mendatang. Nantinya, kegiatan Pra PJTD dan PJTD ini menjadi bekal bagi calon anggota magang untuk berkecimpung dalam dunia jurnalistik.

Pilih Perpustakaan, Mahasiswa Semester Akhir Beberkan Mudah Menulis Skripsi

Kamis, 3 Oktober 2019. Puluhan mahasiswa semester akhir tiba-tiba kumpul bareng di lantai 2 UPT Perpustakaan. Mereka pun memasang proyektor, sepertinya hendak memaparkan sesuatu. Ternyata benar! Seorang laki-laki bernama Yusuf Yulianto memaparkan tentang penulisan skripsi program studi Pendidikan Bahasa Inggris. Tujuan acara yang dihadiri 40 mahasiswa semester 7 ini adalah memberikan pemahaman penulisan skripsi yang efektif dan efisien. Adapun harapan hari acara ini yakni mahasiswa memiliki kemampuan mengerjakan skripsi dengan cepat namun benar sesuai kaidah yang dipersyaratkan. Pasalnya, banyak mahasiswa semester akhir yang masih bingung untuk memulai menulis skripsi. Sehingga jika sudah diberi langkah-langkahnya, maka setidaknya memiliki pandangan tentang proses pembuatannya.

Pelatihan Pustakawan Pengelola 18 BI Corner Seluruh Provinsi Jawa Tengah 2019

Rabu, 2 Oktober 2019, usai sudah pelatihan pustakawan pengelola Bank Indonesia Corner yang dihadiri 18 pengelola BI Corner dari berbagai instansi di Provinsi Jawa Tengah. Acara yang berlangsung tiga hari sejak senin 30 September ini diberikan materi mengelola diri dan manajemen organisasi. Pasalnya, sebelum memberikan pelayanan kepada pengguna perpustakaan, pelanggan terdekat sebenarnya adalah teman kerja sendiri. Oleh karena itu, sebagai pustakawan diharapkan mampu mengelola emosi dan mempengaruhi teman kerja terdekat, karena merekalah yang akan menyokong program-program perpustakaan.

Acara yang berlangsung di Hotel Tentrem Yogyakarta ini dilanjutkan materi tentang program-program perpustakaan kekinian yang mampu meningkatkan kesejahteraan pengguna. Acara ditutup dengan kunjungan lapangan di dua tempat yaitu Perpustakaan Daerah Provinsi Yogyakarta dan Museum Ullen Sentalu Yogyakarta.

Harapan dari acara ini adalah pustakawan mampu mengikuti ajang BI Corner Award yang akan diselenggarakan pada 2020. “Semoga ada perwakilan dari Jawa Tengah yang akan mewakili ke tingkat nasional”, terang Bapak Juwandi Darmoatmodjo, Bank Indonesia Kantor Perwakilan Jawa Tengah.

Foto Bareng dengan Motivator

Foto Bareng Kunjungan di Perpustakaan Daerah Provinsi Yogyakarta

Foto Bareng Kunjungan di Museum Ullen Sentalu

Inovasi Meja Lesehan Hemat Temmpat dan Efisien Penyimpanan

Kursi Baru, Wajah Baru Perpustakaan

Masuk ke gedung perpustakaan bakal ada tampilan yang berubah. Lebih berwarna dan lebih elegan. Yap, guna meningkatkan kenyamanan pembaca di lantai 1, kami menggunakan kursi nyaman yang juga eye catching sedap dipandang. Kursi ini sejumlah 50 buah.

Selain itu, jika berkunjung ke lantai 2, maka akan ada tambahan 4 sofa baru untuk duduk senyaman mungkin. Sehingga kini ada total 6 sofa di lantai 2 pada pojok Bank Indonesia Corner. Para pembaca buku Bank Indonesia pun akan semakin nyaman.

Tambah Fasilitas Lesehan di BI Corner

Bank Indonesia Corner adalah program hibah dari Kantor Perwakilan Bank Indonesia di Semarang. Hibah ini berikan pada 2018, kemudian pada 2019 telah dikelola oleh pustakawan dengan kegiatan-kegiatan seperti lomba foto dan diskusi mahasiswa oleh UKM Jurnalistik.

Pada bulan ini, kami menyediakan karpet baru dilengkapi meja lesehan. Selain itu, kami juga menyediakan X-Banner berisi motivasi dan quote lucu yang diganti tiap bulannya. Dasar penambahan fasilitas ini adalah begitu antusiasmenya mahasiswa memanfaatkan fasilitas BI Corner.

Hospitality dan Networking adalah Pustakawan Keren Cara Baru

Rabu, 18 September 2019. UPT Perpustakaan Untidar menggelar Seminar Nasional dan Call for Papers bertajuk Hospitality dan Networking yang dibalut dalam tema Peningkatan Budaya Literasi di Era Revolusi Industri 4.0.

Berkaitan dengan tema tersebut, kami menghadirkan 2 narasumber yang menyampaikan materi tentang Pola Perilaku (hospitality) Pustakawan di Era Milenial yaitu Bapak Muhammad Rohmadi dari Universitas Sebelas Maret dan materi kedua tentang keterbaharuan teknologi perpustakaan di masa depan dan pustakawan berjejaring (networking) oleh Bapak Ida Fajar Priyanto dari Universitas Gadjah Mada.

Acara yang diikuti oleh 87 peserta ini ternyata sangat diminati tidak hanya dari profesi pustakawan, namun juga dari guru, dosen dan mahasiswa. Peserta yang hadir berasal dari lembaga kementerian berjumlah 5 orang, instansi perguruan tinggi 49 orang, instansi perpustakaan daerah 7 orang, Sekolah SMA, SMP dan SD 24 orang dan mahasiswa 2 orang dari Universitas Negeri Malang. Diantaranya telah mengirimkan makalah sejumlah 25 artikel ilmiah yang dipublikasikan secara tercetak berISBN dan secara daring di repositori.untidar.ac.id/karya-dosen/.

Peserta terjauh datang dari Universitas Islam Nusantara Bandung dan ada juga dari Universitas Trunojoyo Madura. Ada pula dari Universitas Negeri Padang, namun berhalangan hadir karena sedang ada visitasi akreditasi.

Seminar ini dapat terselenggara berkat dukungan dari Ikatan Pustakawan Indonesia Kota Magelang dan Pustakawan Universitas Muhammadiyah Magelang.

Menurut Ibu Sri Haryati, PLT Kepala UPT Perpustakaan, melalui kegiatan ini diharapkan dapat memotivasi peserta seminar untuk berinovasi kreatif melampaui tuntutan zaman. Pasalnya dengan memahami dan menerapkan konsep hospitality dan networking maka pustakawan bakal punya cara baru menjadi keren di tempat bekerjanya. Atau singkatnya: keren cara baru.

Unduh prosiding: klik di sini.

Daftar makalah yang diterima: tahap 1 dan tahap 2.

 

Materi Pembicara, Prosiding CfP dan Dokumentasi Seminar Nasional Perpustakaan Untidar 2019

Rabu, 18 September 2019.

Pranala Materi Pembicara: Klik di sini.

Pranala Rekaman Video Pembicara: Klik di sini.

Pranala Video Testimoni Pembicara: Klik di sini.

Pranala Video Reportase: Klik di sini.

Pranala Prosiding CfP: Klik di sini.

Pranala Dokumentasi Acara: Klik di sini.

.

Pengumuman Makalah Yang Diterima (Tahap II) pada Seminar Nasional Perpustakaan Untidar 2019

PENGUMUMAN

Sesuai ketentuan dan hasil review, kami sampaikan pengumuman makalah yang diterima (tahap II) pada Seminar Nasional Perpustakaan Untidar 2019 sebagai berikut:

 

No

 

Judul

Penulis Pertama

 

Status

19 Visualisasi Informasi Pendidikan Ilmu Perpustakaan di Indonesia Menggunakan Media Infografis Noorika Retno Widuri Diterima dengan Revisi
20 Penerapan Google Classroom dan Google Form dalam Upaya Meningkatkan Minat Membaca Pemahaman Bahasa Inggris Kelas IX di SMP Negeri 7 Magelang (Pembelajaran Bahasa Inggris berbasis Android) Siti Yuleha Diterima dengan Revisi
21 Duta Baca dan Kinerja Perpustakaan Iriani Ismail Diterima dengan Revisi
22 User Education sebagai Upaya Peningkatan Literasi Digital Siswa di Perpustakaan Sekolah Gustina Erlianti Diterima dengan Revisi
23 Pemanfaatan Senayan Library Management System (SLiMS) pada Pengelolaan Perpustakaan SD Negeri Potrobangsan 1 Kota Magelang Sri Haryati Diterima dengan Revisi
24 Peran Pustakawan dalam Mencegah Plagiarisme dengan Menggunakan Reference Manager Yunda Sara Sekar Arum Diterima tanpa Revisi
25 Analisis Peran Media Informasi dan Perpustakaan dalam Membangun Opini Publik di Era Disrupsi Achmad Nur Chamdi Diterima dengan Revisi

 

Sekian pengumuman ini kami sampaikan, kami menunggu kehadiran Bapak/Ibu/Saudara pada Seminar Nasional Perpustakaan Untidar, 18 September 2019 di Magelang.

Pengumuman Penerimaan Makalah yang Lolos Tahap I: http://lib.untidar.ac.id/berita/pengumuman-makalah-yang-diterima-tahap-i-pada-seminar-nasional-perpustakaan-untidar-2019/

Pengumuman Penerimaan Makalah yang Lolos Tahap II: (http://lib.untidar.ac.id/berita/pengumuman-makalah-yang-diterima-tahap-ii-pada-seminar-nasional-perpustakaan-untidar-2019/)

Materi Pembicara, Buku Prosiding Online dan Dokumetasi Acara serta Video Rekaman Pembicara: http://lib.untidar.ac.id/berita/materi-pembicara-prosiding-cfp-dan-dokumentasi-seminar-nasional-perpustakaan-untidar-2019/